Polres Berau Laksanakan Gelar Operasional Semester II 2023 dan Semester I 2024

Polres Berau Laksanakan Gelar Operasional Semester II 2023 dan Semester I 2024

Aktual Polisi148 Dilihat

Aktivis co.id(Kab.Berau)Kaltim- Satker Polres Berau dan Polsek Jajaran Polres Berau Gelar Kegiatan Operasional Semester II Tahun 2023 dan Semester I Tahun 2024,bertempat di Ruangan Vicon Polres Berau, Jl. Gatot Subroto, Sei Bedungun, Kecamatan Tanjung Redeb, Kabupaten Berau,Selasa (23/07/24) pukul 13.30 WITA hingga selesai.

Acara dihadiri oleh sejumlah Pejabat utama Polres Berau, termasuk Kapolres Berau AKBP Steyven Jonly Manopo, S.I.K., Waka Polres Berau Kompol Komank Adhi Andhika, S.E., S.I.K., Kabag Ops Polres Berau AKP Agung Widodo, S.I.K., M.H., Kabag SDM Polres Berau Kompol H. Kharuddin K, S.H., M.H., Kabag Ren Polres Berau AKP Herman, S.Pd.I, Kabag Log Polres Berau AKP Edy Haruna, S.H., Kasat Reskrim Polres Berau AKP Ardhian Rahayu Priatna, s.Tr.K, S.I.K., Kasat Intelkam Polres Berau AKP Chandra Buana, S.I.K., M.H., Kasat Lantas Polres Berau AKP Wulyadi, S.H., Kasat Binmas Polres Berau AKP Agus Supriyanto, Kasat Resnarkoba Polres Berau AKP Agus Priyanto, S.H., Kasat Polair Polres Berau AKP Faisal Hamid, S.H., Kasiwas Polres Berau Iptu Sunyoto, S.E., Kasi Humas Polres Berau Iptu Suradi, S.H., Kasi Propam Polres Berau AKP Hotma Simalango, S.H., dan Kasi Keu Polres Berau Cholid Tejo Mukti, S.H. Juga hadir para Kapolsek Jajaran Polres Berau.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui potensi permasalahan yang berkembang di wilayah hukum Polres Berau. Gelar Operasional ini membahas berbagai isu dan tantangan yang dihadapi selama Semester II Tahun 2023 dan Semester I Tahun 2024, serta merencanakan langkah-langkah strategis untuk mengatasi masalah-masalah tersebut.

Dalam acara tersebut, masing-masing satuan kerja (Satker) dan Polsek Jajaran Polres Berau memaparkan perkembangan, kendala, dan upaya yang telah dilakukan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah mereka. Diskusi dan evaluasi yang dilakukan bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan efektivitas operasional kepolisian di Kabupaten Berau.

Kapolres Berau, AKBP Steyven Jonly Manopo, S.I.K., dalam sambutannya menekankan pentingnya sinergi antar satuan kerja dan Polsek dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada. Beliau juga mengapresiasi upaya dan dedikasi seluruh personel dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka.

Kegiatan Gelar Operasional ini diakhiri dengan sesi diskusi dan tanya jawab, di mana berbagai masukan dan saran dari peserta rapat dibahas untuk perbaikan dan peningkatan kinerja ke depannya. Kegiatan ini berakhir dalam situasi aman dan terkendali, dengan komitmen bersama untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan keamanan di wilayah hukum Polres Berau.

(Teguh S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *